BERITA TERKINILAMPUNGTulang Bawang

Dalam Rangkaian Acara HUT Tuba” Bupati Hj.Winarti Resmikan MALL Pelayanan Publik

Lintasdinamika.com


TULANGBAWANG LAMPUNG.(LDO)–Berbagai Acara Di Gelar Dalam Menyambut Hari Ulang Tahun Kabupaten Tulangbawang 20 Maret 2019″Menjadi Yang Ke 22,Tahun 1997–2019,” Kamis 14/3/2019.Dalam Berbagai Kegiatan Yang Di Lakukan Bupati Tulangbawang Hj.Winarti,SE.,MH. Mulai dari Acara Jalan Sehat, Gerak Jalan,Lomba Perahu Dayung, Senam BMW,Gesper,Festival Band dan berbagai kegiatan lainnya untuk memeriahkan HUT Tulangbawang.Dalam Acara yang akan di selengarakan hari ini Kamis 14/3/2019″ di Lokasi Mall Pelayanan Publik (MPP) di antaranya.” Festival Megou Pak Tulang Bawang Ke XIII,Peresmian MPP (di Tandai Pembukaan Tirai),Pesona Payung (Putri Tulangbawang) Rekor Muri, Meput Lesung, dan Hiburan Artis Via Vallen akan di gelar Wisata Cakat Raya.Acara ini di hadiri Gubernur Lampung,Bupati Tulangbawang,Anggota DPR Ri,Anggota DPRD Provinsi Lampung,Sekda Tulangbawang,Para Asisten,Pejabat Teras Pemkab Tulangbawang,Ketua DPRD Tuba,Unsur Forkopimda Tulangbawang,Tokoh Adat Megou Pak Tulangbawang dan Tamu Undangan.Dalam sambutan Bupati Tulang Bawang, Hj. Winarti, bahwa Mall Pelayanan Publik Bergerak Melayani Warga (BMW) sangat dibutuhkan oleh masyarakat Tulang Bawang dan semuanya gratis. Perjuangan MPP ini luar biasa, bahkan memakan waktu satu tahun dua bulan”paparnya.

” setelah itu baru hasilnya sangat luar biasa Menpan RI menyetujui MPP Kabupaten Tulang Bawang,Mall Pelayanan Publik yang didalamnya semua pelayanan publik ada di mall Pelayanan Publik dan ini semuanya untuk memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat Tulang Bawang, Saya berharap MPP dapat memberikan kontribusi yang baik bagi masyarakat Tulang Bawang dan bermanfaat bagi kita semua,” katanya.

Winarti, juga mengatakan, saya mengucapkan terimakasih kepada bang Azis Syamsuddin, yang selama ini telah memberikan kontribusi sangat besar untuk kemajuan Kabupaten Tulang Bawang, serta kepada seluruh elemen masyarakat Tulang Bawang yang telah mendukung semua program Pemkab Tulang Bawang.

” Saya juga mengharapkan kepada semua masyarakat Tulang Bawang, manfaatkan Mall Pelayanan Publik Bergerak Melayani Warga sebaik – baiknya, Pemkab Tulang Bawang siap melayani masyarakat Tulang Bawang dalam hal pelayanan Publik, dan permohonan maaf kalau ada hal yang kurang berkenan dalam pelaksanaan HUT ke-22 Kabupaten Tulang Bawang tahun 2019,” tambahnya.

Winarti menyampaikan, dengan adanya mall pelayanan publik ini, agar dapat melayani, semua kebutuhan warga masayarakat, sehingga masarakat tidak lagi mengalami kesulitan” tutupnya.(Adv)

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Back to top button