BERITA TERKINIDAERAHHukum Dan KriminalNasionalWaykanan

Polres Way Kanan Gelar Operasi Lilin Krakatau 2021.

Editor: Redaksi

Lintasdinamika.com

WAYKANAN, Polres Way Kanan gelar Operasi Lilin Krakatau 2021, menjelang perayaan Natal 2021 dan Tahun Baru 2022 dengan tetap menerapkan protokol kesehatan di Lapangan apel mako Polres Way Kanan. Kamis (23/12/2021).

Operasi Lilin Krakatau 2021 merupakan operasi kepolisian terpusat yang akan dilaksanakan selama 10 hari, mulai dari tanggal 24 Desember 2021 sampai dengan tanggal 02 Januari 2022.

Kegiatan dihadiri Kapolres Way Kanan AKBP Binsar Manurung, S.H.,S.Ik.,M.Si, Dandim 0427/WK Letkol Inf A.A Gede Rama CP, S.Sos,.M.Tr (Han), Wakil Bupati Kabupaten Way Kanan Ali Rahman MT, Wakapolres Way Kanan Kompol Evinater Siallagan, S.H.,MH, Forkopimda Way Kanan, Pejabat Utama Polres Way Kanan, para Kapolsek, anggota Polres Way Kanan, tamu undangan dan peserta apel gelar pasukan.

Wakil Bupati Kabupaten Way Kanan Ali Rahman MT selaku pimpinan apel gelar pasukan membacakan amanat Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si bahwa Apel gelar pasukan ini dilaksanakan sebagai bentuk pengecekan akhir kesiapan pelaksanaan Operasi “Lilin2021”.

Selain itu, dilakukan dalam rangka pengamanan perayaan Natal Tahun 2021 dan Tahun Baru 2022, baik pada aspek personel maupun sarana prasarana, serta keterlibatan unsur terkait seperti TNI, Pemda, dan Mitra kamtibmas lainnya.

Lanjut, Kapolri bahwa perayaan Natal dan Tahun Baru oleh masyarakat secara universal dirayakan melalui kegiatan ibadah dan perayaan pergantian tahun di tempat-tempat wisata, yang akan meningkatkan aktifitas pada pusat keramaian.

Peningkatan aktifitas masyarakat ini tentu saja sangat berpotensi menimbulkan gangguan kamtibmas, gangguan kamseltibcar lantas, dan pelanggaran protokol kesehatan Covid-19.

Oleh karena itu, Polri menyelenggarakan Operasi Lilin-2021, dengan mengedepankan kegiatan preemtif dan preventif secara humanis, serta penegakan hukum secara tegas dan profesional.

Tentunya dengan tetap menerapkan protokol kesehatan guna mencegah penyebaran Covid-19, sehingga masyarakat dapat merayakan Natal dan Tahun Baru dengan rasa aman dan nyaman.

Pengamanan ini tidak boleh dianggap sebagai agenda rutin tahunan biasa, sehingga menjadikan kita cenderung under estimate dan kurang waspada terhadap setiap dinamika perkembangan masyarakat, apalagi di masa pandemi Covid-19 saat ini, kita harus lebih peduli.

Jangan sampai kegiatan perayaan Natal dan Tahun Baru menimbulkan klaster-klaster baru penyebaran Covid-19.

Tidak lupa, pada kesempatan yang baik ini saya juga mengucapkan: “Selamat Hari Raya Natal 2021 dan Tahun Baru 2022”,” Kata Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si(**)

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Back to top button