WAKIL BUPATI TULANG BAWANG LEPAS 286 JAMAA’H CALON HAJI.
Lintas Tulangbawang, Wakil Bupati Tulang Bawang “Hendriwansyah” melepas keberangkatan Calon Jama’ah Haji asal Tulang Bawang sebanyak 286 orang di dampingi Kemenag yg dilaksanakan di Masjid Agung Islamic Centre Menggala. Juma’t {02 Agustus 2019} Pagi.
Wakil Bupati Tulang Bawang Hendriwansyah Menghimbau kepada Jama’ah Calon Haji agar selalu menjaga kesehatan dalam pelaksanaan Haji,mengingat cuaca disana pada agustus musim panas.
“Saya berpesan kepada Jamaa’h Calon Haji untuk selalu bersabar,jaga kesehatan dan berdo’a untuk kemajuan Kab.Tulang Bawang, karena Ibadah Haji merupakan Ibadah yang syarat dengan dikabulkannya Do’a, dengan catatan hrs selalu menyempurnakan Syarat Rukun dan Wajib Haji” imbuh Wakil Bupati.
Orang nmr dua di Kab.Tulang Bawang ini melanjutkan,seluruh Jamaa’h Calon Haji dapat mengecek perlengkapan yang diperlukan dalam upaya kelancaran dlm pelaksanaan Ibadah Haji, selalu menjaga kekompakan jangan sampai ada yg terpisah dari rombongan,jaga nama baik Kab.Tulang Bawang mudah -mudahan bisa pulang ke tanah air dengan Selamat dan bisa menjadi Haji yang Mabrur.
Dalam keberangkatan ini diketahui Sumiatun karidun sujak merupakan Calon Haji tertua dengan usia 90 thn dan Astrid Khofifah Buchori menjadi Jamaa’h Calon Haji termuda dengan usia 18 thn yang tergabung dalam kloter 61 Embarkasi.(*)