BERITA TERKINI

Pemkot Bandar Lampung Gelar Musrenbang, RKPD 2019.

Pj.Gubernur Lampung Saat Poto Bersama Forkopimda Kota Bandar Lampung, Kamis 22/3/2018.


 Lintasdinamika.com 

[BANDAR LAMPUNG}– Pemerintah Kota Bandar Lampung menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kota Bandar Lampung di Gedung Semergo Pemerinta Kota Bandar Lampung, Kamis (22/3/2018). Musyawarah dengan tema Pembangunan Infrastruktur yang Berkualitas Guna Mendukung Investasi dan Pemerataan ini dibuka oleh Pjs. Gubernur Lampung Didik Suprayitno.

Didik mendorong agar pelaku dan pemangku jabatan di pemerintahan saling bersinergi karena penting untuk memelihara dan memperkokoh keselarasan kebijakan pembangunan antarjenjang pemerintahan.

“Bandar Lampung berhasil menorehkan beberapa capaian yang membanggakan seperti Pertumbuhan Ekonomi sebesar 6,43 persen pada 2016 yang merupakan tertinggi dibandingkan Kabupaten/Kota di Provinsi Lampung, IPM Bandar Lampung sebesar 75,34 juga merupakan tertinggi kedua setelah Metro,” ujar Didik.

Selain itu, terdapat satu Desa/Kelurahan yang sebelumnya berstatus Tertinggal pada 2014 naik menjadi Berkembang, sehingga tidak ada lagi Desa/Kelurahan Tertinggal di Bandar Lampung. Menurut Didik, hal ini patut diapresiasi sebagai gambaran keberhasilan pembangunan di bandar lampung tutup nya.

Sumber brita: Bapp,Lampung.

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Back to top button